JAKARTA -- Presiden Republik Indonesia Joko Widodo didampingi Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan A Djalil dan Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko, menyerahkan sertipikat tanah kepada masyarakat di 26 Provinsi secara virtual melalui video konferensi dari Istana Negara, Jakarta, Selasa (04/01/2020). 

Hadir pula secara langsung di Istana Negara 30 penerima sertipikat tanah berasal dari Provinsi Jawa Barat dan Banten yang mewakili 584.407 penerima sertipikat di seluruh Indonesia. 

"Penyerahan sertipikat tanah ini adalah komitmen pemerintah untuk terus mempercepat pensertipikatan tanah di seluruh Indonesia. Saya betul-betul ingin semua sertipikat tanah sudah diterima dan dipegang oleh masyarakat," ungkap Presiden sambil melihat layar monitor memastikan penerima sertipikat tanah yang mengikuti jalannya acara penyerahan melalui konferensi video sudah memegang sertipikatnya.

(rel/oel)


 
Top