SAWAHLUNTO, SUMBAR -- Mengenalkan budaya membaca kepada anak usia dini, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Sawahlunto mengundang murid Taman Kanak-kanak untuk mengunjungi Pustaka Adinegoro dan Pustaka Mohammad Yamin.

Tidak hanya disuguhi buku bergambar, berbagai kegiatan untuk memancing minat baca anak mewarnai kunjungan pelajar cilik seperti mendengarkan dongeng dan menggambar.

Kabid Perpustakaan Subandi, SH, mengatakan, kegiatan ini menjadi strategi nyata pemerintah kota membangun gerakan literasi, sehingga tidak menjadi sekedar slogan saja. 

"Menumbuhkan minat baca perlu sedari dini, karena rata-rata anak yang cerdas dan berhasil di masa depan adalah yang senang membaca" ujar Subandi.

"Mendekatkan mereka dengan pustaka juga menjadi cara kita untuk memperkenalkan semangat Mohammad Yamin dan Adinegoro, Tokoh Nasional asal Sawahlunto yang juga Bapak Wartawan Indonesia " tambah pria yang juga Ketua PWI Kota Sawahlunto ini.

Dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat, setiap tahun dinas terkait selalu menambah koleksi buku baru. Kunjungan pembaca ke Perpustakaan Adinegoro meningkat dari tahun ke tahun. Di tahun 2017 tercatat 54.000 kunjungan dan di tahun 61.000 kunjungan pertahun.

Dinas ini juga telah memanfaatkan sistem komputerisasi arsip buku dan menerbitkan kartu pustaka elektronik untuk anggota pustaka sejak 2 tahun ini.

#humassetdakosawahlunto
#redaksi.sumatrazone@yahoo.com
#hotline: 081267866121
 
Top