PEKAN Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) IX Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2019 yang dilaksanakan selama 3 hari di UPT Arama Haji Tabing Padang, berjalan lancar dan sukses.

Plt. Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) H. Armadi selaku ketua panitia pelaksana, dalam laporannya di hadapan Plh. Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, H. Irwan dan segenap hadirin pada acara penutupan, Senin (16/9/2019), menyampaikan bahwa Kanwil Kemenag Sumbar melalui panpel telah menyiapkan tropi, piagam serta bingkisan bagi juara 1, 2 dan 3 pada masing-masing cabang yang diperlombakan. Khusus untuk Juara 1 dari masing-masing cabang lomba, otomatis mewakili Sumbar berlaga ke tingkat nasional di Makasar nantinya.

Berita Terkait: http://www.sumatrazone.co.id/2019/09/buka-pentas-pai-ix-tingkat-sumbar.html?m=1

“Juara umum dari kegiatan ini adalah daerah yang mengumpulkan point terbanyak. Point dikumpulkan dari masing-masing tingkatan yaitu Juara 1 nilainya 5 point, Juara 2 nilainya 3 point dan Juara 3 nilainya 1 point,” urai Armadi.

Posisi tersebut berhasil ditempati kontingen Kota Padang dengan rincian 6 cabang lomba Juara 1, 1 cabang lomba Juara 2 dan 4 cabang lomba Juara 3, dengan total nilai 37.

Acara penutupan Pentas PAI IX Tingkat Sumbar dan disemarakkan berbagai penampilan dari perwakilan peserta yang ada. Diantaranya, pembacaan ayat suci Alquran oleh kontingen Kabupaten Padang Pariman, M Jalifian Putra. Ada juga penampilan pidato oleh Tri Dea Ananda dari Kabupaten Pesisir Selatan.

Di sela-sela arahannya, H. Irwan menyampaikan salam dari Kakanwil, H. Hendri yang sedang bertolak ke Manado dalam rangka mendampingi kontingen Sumbar pada ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional di Menado Sulawesi Utara.

“Selain itu, besok, rombongan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dan Musabaqah Baca Kitab (MBK) Sumbar juga akan bertolak ke Jakarta dalam rangka mengikuti perlombaan LKTI dan MBK tingkat nasional,” terangnya.

Irwan menekankan bahwa kekuatan doa adalah kekuatan yang sangat luar biasa. Jika tim yang berangkat ke masing-masing cabang lomba tingkat nasional melaksanakan perjuangan secara fisik, maka kita yang berada di Sumbar bisa memberikan support dengan berdoa sehingga peserta kita bisa meraih kemenangan dan mengharumkan nama Sumbar.

"Mari kita doakan mudah-mudahan rombongan selamat sampai tujuan dan memperoleh hasil yang maksimal dengan sama-sama membacakan Ummul Alquran, Al-fatiha,” himbau Kabag TU ini.

Menurut Irwan, Pentas PAI memfasilitasi tiga momen yaitu momen silaturrahim yang mana menyatukan seluruh peserta mulai dari tingkat satuan pendidikan SD hingga SMA, mulai dari Dharmasraya hingga Limapuluh Kota sehingga saling kenal-mengenal, saling bertukar informasi, bertukar fikiran untuk mewujudkan generasi yang lebih handal dimasa mendatang.

Momen kedua yaitu meningkatkan minat dan bakat terutama untuk pendidikan agama islam. Plh. Kakanwil juga menyampaikan salutasinya kepada para peserta yang menyuguhkan penampilan minat bakat yang memukau dan membanggakan. Mulai dari pembacaan ayat suci Alquran hingga pidato yang penuh motivasi dan sarat makna kehidupan.

Momen ketiga, kita sedang dan telah menyiapkan generasi muda yang berkarakter. Ini adalah cita-cita bangsa yang juga didengungkan pemerintah lewat moto “revolusi mental” dalam wujud kemapanan peserta didik dalam ilmu pengetahuan dan nilai keagamaan.

Ia meyakini hari ini menjadi momen yang ditunggu-tunggu peserta dan official serta hadirin yang ada setelah melaksanakan perlombaan sejak Sabtu lalu yaitu pengumuman para pemuncak dari masing-masing cabang lomba serta juara umum dari kegiatan tersebut.

“Para pemuncak yang lahir pada hari ini juga akan kita persiapkan lebih baik lagi untuk tingkat yang lebih tinggi lagi yaitu Pentas PAI IX Tingkat Nasional di Makasar,” ulasnya.

Irwan juga mengingatkan bahwa dalam setiap perlombaan akan ada yang menang dan akan ada yang belum beruntung. Tidak ada yang gagal. Karena sesungguhnya, peserta yang hadir saat ini adalah peserta terbaik dari seluruh kabupaten/kota.

"Kepada yang mendapatkan peringkat terbaik, jangan terlalu berbangga tapi persiapkan diri, matangkan diri untuk iven lebih besar yang akan dilaksanakan nanti di Makasar,” beber mantan Kasubbag Inmas Kanwil Kemenag Sumbar tersebut.

Tak lupa, ia mengapresiasi kerja cerpat Bidang PAKIS dan panpel sehingga kegiatan berlangsung lancar dan sukses. Terimakasih juga disampaikan kepada para Dewan Juri yang telah bekerja maksimal dalam penjurian. Tak lupa terimakasih disampaikan kepada seluruh official dan hadirin.

Pengumuman pemenang lomba sebagai sesi acara yang paling ditunggu-tunggu para hadirin, dibacakan Kepala Seksi PAI Menengah Kanwil Kemenag Sumbar, H. Kasmir. Rekapitulasi perolehan juara dimulai dari peringkat paling bawah.

Berikut perolehan peringkat lomba pada ajang Pentas PAI IX Tingkat Provinsi Sumbar 2019:

Peringkat X diperoleh Kabupaten Tanah Datar
Peringkat IX diperoleh Kota Pariaman
Peringkat VIII diperoleh Kota Padangpanjang
Peringkat VII diperoleh Kabupaten Dharmasraya
Peringkat VI diperoleh Kabupaten Solok Selatan

Peringkat V, total nilai 13, diperoleh Kabupaten Limapuluh Kota dengan rincian 2 cabang lomba Juara 1 dan 1 cabang lomba Juara 2.

Peringkat IV diperoleh Kabupatej Padang Pariaman, total nilai 17 dengan rincian 1 cabang lomba Juara 1, 3 cabang lomba Juara 2 dan 3 cabang lomba Juara 3.

Peringkat III diperoleh Kota Payakumbuh dengan rincian 4 cabang lomba Juara 1 dan 1 cabang lomba Juara III, total nilai 21.

Peringkat II diperoleh Kabupaten Pesisir Selatan dengan total nilai 22 yaitu 3 cabang lomba Juara 1, 2 cabang lomba Juara 2 dan 1 cabang lomba Juara 3.

Peringkat I atau Juara Umum diperoleh Kota Padang dengan total nilai 37. Point dikumpulkan dari masing-masing tingkatan yaitu Juara 1 nilainya 5 point, Juara 2 nilainya 3 point dan Juara 3 nilainya 1 point.

"Selamat kepada para pemenang. Semoga lebih sukses lagi di tingkat nasional sesuai target minimal peringkat 5 nasional," tutup Irwan.

(ede)
 
Top