PADANG -- Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat (Kanwil Kemenag Sumbar) bersyukur sekaligus berterimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) ke- 28 di Sumbar hingga berjalan sukses dan tim kafilah tuan rumah menjadi juara umum.

Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, H. Hendri turut berbangga dan terus mengungkapkan syukur atas raihan juara umum kafilah Sumatera Barat pada MTQN ke-28 itu.

“Ini adalah kerja keras Pemprov, Kanwil Kemenag Sumbar dan LPTQ serta DPRD  Sumbar, Tokoh masyarakat baik di kampung maupun yang di rantau, Kawan-kawan yang di Kanwil, Kakankemenag Kab/Kota se Sumatera Barat, Madrasah, KUA, seluruh pegawai Kementerian Agama, Dinas Kesehatan, Polda Sumbar yang saling bahu membahu mensukseskan MTQN ke-28. Teristimewa kafilah Sumbar yang telah membuahkan hasil sangat memuaskan. Ini juga rahmat Allah kepada masyarakat Sumatera Barat agar selalu dekat dan mencintai Al-qur'an,” ungkap Kakanwil di sela-sela acara oenutupan.

Diakui Kakanwil, Sumbar sebagai juara umum MTQN ke-28 menjadi ukiran sejarah yang akan terpatri di hati masyarakat Sumbar dan tercatat secara nasional.

Tak lupa Kepala Kanwil Kemenag mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada Menteri Agama RI Jenderal TNI (purn) H. Fachrul Razi dan Wakil Menteri Agama RI Zainut Tauhid Sa'adi, serta Dirjen Bimas Islam Kemenag RI yang telah memberikan kepercayaan kepada Sumbar menjadi Tuan Rumah MTQN ke-28.

“Terima kasih tak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu serta berkontribusi sehingga agenda Nasional ini terlaksana dengan sebaik-baiknya di Sumatera Barat. Sukses pelayanan, sukses pelaksanaan, sukses prestasi dan sukses pertanggungjawaban,” tutur Hendri.

Lebih lanjut Hendri mengatakan bahwa kesuksesan ini tidak terlepas dari berbagai pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu," ujar Hendri.

Setelah Sumbar sebagai juara umum diiringi untuk juara kedua DKI Jakarta, peringkat ketiga Jawa Timur, keempat Jawa Barat, kelima Kepulauan Riau, keenam Sumatera Utara, ketujuh Banten, kedelapan Riau, kesembilan Nusa Tenggara Barat dan kesepuluh Kalimantan Barat.

Sumber: Humas Kanwil Kemenag Sumbar

 
Top