Uncu Bahar Dt. Marajo
PADANGPARIAMAN -- Puluhan tokoh, pemuda dan masyarakat Balai Jumat, Nagari Toboh Gadang Barat, Kecamatan Sintuak Toboh Gadang, Kabupaten Padang Pariaman menyatakan dukungan penuh untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman nomor urut 3, Refrizal-Happy Neldi (Rehap).

Rata-rata, alasan mereka mendukung paslon nomor urut 3 Refrizal-Happy adalah pengalaman calon yang sudah malang melintang di birokrasi, mewakili rakyat dalam membawa aspirasi baik Refrizal yang sudah 3 periode di DPR RI, maupun Happy Neldi yang memasuki periode ke 4 di DPRD Padang Pariaman.

Selain itu ketertarikan masyarakat pemilih di Nagari Sintuak Toboh Gadang adalah visi misi paslon yang menginginkan Padang Pariaman juara di segala bidang.

Pemuka masyarakat Syanudin kepada awak media setempat, Sabtu (7/11/2020) siang, memaparkan alasan memilih Cabup Cawabup nomor urut 3 Refrizal-Happy akibat ketidakpemerataan pembangunan. 

Menurutnya, sudah 40 tahun prasarana jalan belum tersentuh pembangunan di nagarinya.

"Ada sekitar 1 kilometer lebih jalan di Balai Jumat ini belum dapat sentuhan pemerintah. Sudah 40 tahun lamanya. Jalan itu merupakan urat nadi perekonomian masyarakat yang notabene merupakan petani, sekaligus jalan alternatif menuju ke Ulakan," sebutnya.

Padahal, jalan yang dimaksud mulai dirintis secara swadaya oleh masyarakat sejak 1982 sebagai jalan pendukung sektor pertanian di Kecamatan Sintoga, Nagari Toboh Gadang Barat, Korong Toboh Musajik. 

"Harapan dengan Papa Juara bisa mewakili hati masyarakat, merealisasikan harapan masyarakat, mengharapkan pembangunan jalan yang sudah dirintis oleh masyarakat 40 tahun silam itu dapat direalisasikan," harapnya.

Senada dengan Hermanto, pemuda setempat mengakui bahwa masyarakat di Nagari Toboh Gadang Barat, Korong Toboh Musajik saat ini beriba hati karena ketimpangan pembangunan yang urung dibantu pembangunan infrastrukturnya oleh pemerintah. 

"Warga beriba hati karna ketimpangan pembangunan. Warga di sini menginkan bagaimana meningkatkan ekonomi masyarakat yang notabene petani di sini, selain itu kami juga menginginkan pendidikan dibenahi kembali, dan agama pun juga dibentuk sedari dinu. Serta membuka lapangan pekerjaan. Semua itu butuh perhatian pemerintah," terangnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat Mak Uncu Bahar Dt. Marajo optimis dengan kehadiran program #PapaJuara yang dibawakan paslon Rehap.

Menurutnya, program jitu Papa Juara mampu membawa perubahan yang signifikan untuk Padang Pariaman. 

"Saya optimis program Papa Juara bukan janji janji. Program ini merupakan harapan besar masyarakat Toboh Gadang Sintoga di Wilayah II Padang Pariaman," paparnya.

Mak Uncu Bahar menjelaskan, potensi paslon Rehap nomor urut 3 untuk meningkatkan SDM dan SDA dikembangkan adalah prioritasnya. 

"Selain itu mensejahterakan masyarakat, mengembalikan kembali kearifan lokal. Diharapkan tindak lanjut seandainya terpilih," paparnya lagi.

(idm)

 
Top