PADANG PANJANG, SUMBAR -- Walikota Padang Panjang, Fadly Amran minta agar seluruh kegiatan keagamaan yang pernah ada, diaktifkan kembali dan dikelola secara lebih kontinyu dan berkelanjutan, serta dengan metoda yang lebih disempurnakan. 

Kegiatan tersebut diantaranya gerakan maghrib mengaji, subuh mubarakah dan pendidikan di TPQ dan MDQ serta menyemarakkan kegiatan keagamaan di tengah-tengah masyarakat Kota Padang Panjang. 

"Saya minta Bagian Kesra bisa bersinergi dengan Kemenag untuk mengelola kegiatan keagamaan ini dengan sebaik-baiknya dan nanti Pemko mendukung penuh melalui regulasi dan penganggarannya," ujar Wako Fadly Amran didampingi Wawako Asrul dan Ketua DPRD Novi Hendri, saat silaturahmi dengan Ketua MUI, Pimpinan Ponpes, Kakan Kemenag di Masjid Islamic Centre. Hal ini ditegaskan kembali oleh Fadly Amran pada kegiatan Shubuh Mubarakah di Masjid Nurul Amri Kelurahan Guguak Malintang, Minggu (21/10/2018) pagi tadi.

(rel/ede/f: protokoler PP)
 
Top