REJANGLEBONG, BENGKULU -- Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menggelar serangkaian lomba dengan mengusung tema "Menuju Indonesia Maju".

Kegiatan lomba diawali dengan upacara pembukaan yang dilangsungkan di lapangan Dwi Tunggal, Rejang Lebong, Sabtu (10/8/2019). Bupati Rejang Lebong, Dr. H. Ahijazi, SH, MSi bertindak selaku pembina upacara.

Hadir selaku peserta upacara dan serangkaian lomba, seluruh aparatur sipil negara (ASN) serta siswa siswi SMP dan SMA se-Kabupaten Rejang Lebong.

Selepas upacara pembukaan, bupati beserta segenap peserta upacara langsung senam bersama, dilanjutkan permainan tradisional "Tarompah" sebagai perlombaan pertama yang diikuti bupati dan para pejabat di lingkungan Pemkab Rejang Lebong.

Kegiatan lomba berlangsung sengit dan meriah, ditingkahi tawa canda para peserta. Semangat para peserta mengikuti serangkaian lomba ditingkahi antusiasme para supporter dan anggota masyarakat. Kesegaran dan keceriaan yang ada tak terlepas dari kinerja pihak panita pelaksana yang memang telah merangkai dan mengemas kegiatan hari itu seapik dan semenarik mungkin.

(rel/ede)
 
Top