Kegiatan penyemprotan disinfektan ke rumah warga oleh dua relawan Kampung Siaga Covid (KSC) - 19 RW 01 Kelurahan Air Tawar Timur (ATT) Padang. Para relawan terlihat mengenakan masker sebagai alat perlindungan diri dari kemungkinan tularan Covid-19. Disiplin diri yang patut diikuti oleh segenap warga lainnya selain menahan diri untuk tetap diam di rumah guna memutus rantai sebaran virus mematikan asal Kota Wuhan, Tiongkok tersebut. f: ist

PADANG -- Pemerintah Kota Padang mengimbau kepada warganya untuk tetap setia mengenakan masker. Meski hanya masker kain, setidaknya akan dapat mengantisipasi sebaran virus corona. 

BACA JUGA: Pandemi Covid-19 Masih Terjadi, Tetap Diam di Rumah Dulu!
“Kemana saja, tetap kenakan masker, jangan dilepas,” ajak Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani Hamid, Minggu (5/4/2020).

Dijelaskan Feri Mulyani, masker kain yang dijual di pasaran dapat menangkal virus sebesar 70 persen. Sementara masker bedah dan N95 yang jumlahnya juga terbatas, hanya diperuntukkan tenaga medis. 

BACA JUGA: Tiga Kecamatan Zona Merah, Warga Diminta Tak Panik

"Meskipun hanya masker kain, warga diharapkan untuk terus mengekannya kemanapun pergi," ujar Feri mengulang himbauannya.

(rel/ede)


 
Top