LAMPUNGSELATAN, LAMPUNG -- Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menghadiri acara Sholawat Kebangsaan di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Hamid Cintamulya, Kabupaten Lampung Selatan, Senin (8/1/2024) malam.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu tiba bersama Ketua Tim Pemenangan Daerah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Lampung, Chusnia Chalim, politisi perempuan eks pasangan Gubernur Ardinal Salim selaku Wakil Gubernur (Wagub). Ia karib disapa Nunik.

Ditemui awak media usai acara, Cak Imin mengaku senang dapat menghadiri acara sholawat kebangsaan dan bertemu para kiai serta santri di tengah safari politiknya di Lampung. Terlebih, Ponpes Al Hamid Cintamulya merupakan basis PKB.

"Saya senang sekali bisa hadir di Lampung Selatan, di pondok pesantren yang menjadi basis PKB, di Lampung Selatan ini, (saya) bertemu kiai, tokoh masyarakat, dan para santri," kata Cak Imin.

Sebagai cawapres untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Cak Imin mengungkapkan, salah satu tujuan kedatangan dirinya ke Lampung adalah untuk mendapatkan kepercayaan.

Wakil Ketua DPR RI itu menilai, kepercayaan dari rakyat merupakan modal bagi dirinya dan calon presiden (capres) Anies Baswedan memimpin Indonesia jika terpilih dalam Pilpres mendatang.

"Yang paling penting dari perjalanan politik saya ini kan kepercayaan. Kepercayaan itu modal untuk melaksanakan kepemimpinan dengan lancar, baik kepercayaan rakyat di dalam negeri maupun di luar negeri,” kata Cak Imin.

"Kepercayaan itu bisa menimbulkan kemajuan seperti kepercayaan investasi, kalau tumbuh kepastian hukum, demokrasi yang terjaga, tidak ada kolusi, itu Insya Allah investasi terbangun," ucapnya.

Cak Imin berpandangan, Indonesia saat ini sedang membangun kepercayaan untuk bisa menjadi negara maju.

Oleh sebab itu, sebagai kontestan Pilpres 2024, ia mempersiapkan kepercayaan itu dengan hadir di tengah- tengah masyarakat.

"Kita sedang berjuang membangun kepercayaan untuk tumbuhnya industri, investasi, sehingga, tumbuhnya ekonomi dengan baik, salah satu kegagalan kita mendapatkan investor adalah tidak dipercaya," ungkap Cak Imin.

Lebih jauh, eks Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) ini menilai, Pilpres bisa menjadi momentum kandidat turun ke masyarakat untuk bisa mendapatkan kepercayaan.

Menurutnya, legitimasi pemerintah tidak akan baik jika tidak dipercaya. Oleh sebab itu, para kandidat harus turun ke rakyat untuk menjelaskan secara lebih dekat.

Sehingga, rakyat bisa memahami proses pemilihan umum (pemilu) berjalan baik tanpa ada kecurangan di dalamnya.

Di sisi lain, seluruh aparat pemerintah juga harus menjaga netralitasnya untuk bisa dipercaya oleh masyarakat.

"Kesempatan kita di pemilu ini adalah menjadikan pemilu yang bisa dipercaya. Kalau sekali saja pemilu ini cacat, jangan berharap ekonomi jalan, karena itu, netralitas itu harus dijaga dari presiden sampai ke bawah," kata Cak Imin.

Kedatangan Cak Imin beserta rombongan di Bandara Radin Inten II, Bandar Lampung pada Senin (8/1/2023) pagi sekira pukul 08.40 WIB disambut oleh mantan Wakil Gubernur (Wagub) Lampung, Chusnia Chalim dan beberapa kader partai.

Chusnia Chalim atau akrab disapa Nunik merupakan Ketua Tim Pemenangan Daerah Anies-Cak Imin di Lampung. Nunik saat ini juga tercatat sebagai sebagai Ketua DPW Partai PKB Lampung.

Ketua Umum PKB itu juga diselendangi kain Tapis khas berwarna hitam emas dan peci khas Lampung. Rombongan pun berjalan menuju ruang VIP untuk makan bersama.

Kampanye Cak Imin di Lampung akan berlangsung dua hari. Agendanya antara lain mengikuti pengajian dan dialog bersama warga dan simpatisan di Lampung Timur, menghadiri acara Slepet Imin di Kafe Kopi Alam, Kota Metro. Setelahnya Cak Imin beserta rombongan  melakukan Sholat Zuhur di Masjid at-Taqwa Kota Metro.

Pada sore hari, Cak Imin melakukan senam sore dan mengunjungi Gudang Pelelangan Ikan di Lampung Selatan. Malam hari sekitar pukul 20.00 WIB, ia dijadwalkan menghadiri acara Sholawatan Kebangsaan di Candipuro, Lampung Selatan.

Pada Selasa (9/1/2023) pagi, Cak imin "Grebeg Pasar" di Bandar Jaya Lampung Tengah. Sekitar pukul 11.00 WIB, Cak Imin menghadiri Pendidikan Kader Penggerak Bangsa hingga Ziarah Makam Mbah Joyo di Lampung Timur.

#dtc/bin




 
Top