JAKARTA -- Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan berjanji akan melakukan pengangkatan 700 ribu guru honorer menjadi PPPK, jika dirinya menjadi presiden. Hal ini diungkapkan pada Debat Kelima Capres di Jakarta Convention Center, Minggu (4/2/2024).

Saat itu Anies menjawab pertanyaan terkait peningkatan kesejahteraan dan kompetensi guru. Menurut Anies para pendidik berperan penting terhadap kehidupan bangsa sehingga kesejahteraan guru harus diperhatikan.

Selain itu Anies membeberkan permasalahan saat ini, di mana ada puluhan ribu guru honorer yang belum diangkat menjadi PPPK. Ada 1,6 juta guru belum bersertifikasi dan ada beban administrasi yang dibebankan terhadap guru.

"Maka rencana yang akan kita kerjakan adalah percepatan sertifikasi guru, pengangkatan 700 ribu guru honorer menjadi guru PPPK. Kemudian beasiswa anak guru, dosen, dan tenaga pendidik," kata Anies.

"Jangan sampai mereka mendidik ratusan anak tapi anaknya gak bisa selesaikan pendidikan sampai tuntas," sambung Anies.

Selain itu ia juga berjanji akan memberikan tunjangan penghargaan bagi dosen dan peneliti pada basis kinerja. Juga mengurangi beban administrasi yang sangat besar.

"Dosen itu mengajar, meneliti dan mengabdi kepada masyarakat tapi jangan beban administrasi yang besar. Jadi prinsipnya ada nilai yang kita pegang, kemudian ada turunan teknis teknokrasi dan bebaskan dari beban yang tidak perlu," jelas Anies.

#cnbc/bin






 
Top