PADANG -- Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) akan membangun jembatan permanen di Luhuang, Nagari Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Garinggiang, Padang Pariaman.

Jembatan itu akan dibangun pada 2023 dengan anggaran sebesar Rp 11,5 miliar.

"Sudah kami anggarkan di rencana kerja 2023 sebesar 11,5 miliar. Kami memohon masyarakat setempat dan pemerintah daerah membantu lahan dan proses pembangunan," kata Kepala Seksi Preservasi Jalan dan Jembatan, Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Tata Ruang Sumbar, Khairul Anwar.

Jembatan Luhuang ini merupakan akses penting bagi masyarakat Padang Pariaman dan Kabupaten Agam.

Namun, jembatan ini mengalami kerusakan parah hingga hampir ditutup.

Khairul Anwar menjelaskan, menjelang pembangunan jembatan permanen, pihaknya akan menambah panjang bailey sekitar tiga meter ke arah pasar Sungai Garinggiang dalam waktu dekat

Pihaknya juga akan menambah panjang jembatan tiga meter lagi ke arah Kecamatan Sungai Limau.

Penambahan panjang jembatan ini akan menggunakan anggaran APBD perubahan Sumbar 2022.

Hal ini dilakukan karena tanah yang amblas di sekitar jembatan semakin meluas karena hujan dan air bah.

#jpnn/red




 
Top