PADANG -- Memperingati Hari Jadi ke-128 Tahun, 
selama tiga hari mulai 27 hingga 29 November 2023, Bank Rakyat Indonesia Regional Office (BRI RO) Padang menggelar aksi jaga sungai di berbagai tempat dalam Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Di Kota Padang, aksi antara lain digelar di Kelurahan Bandar Purus, Kelurahan Olo dan Kelurahan Flamboyan. Sementara di luar Kota Padang, aksi jaga digelar di Kota Bukittingi, Kota Solok dan lainnya.

Kegiatan dibuka langsung oleh Regional CeO BRI Padang, Mohammad Harsono beserta Lurah Purus, pejabat BRI RO Padang dan tamu undangan lainnya.

Dalam aksi jaga sungai ini BRI RO Padang menyalurkan bantuan bak sampah sekaligus melakukan penanaman pohon dan pembuatan "vertikal garden" serta lainnya.

Regional CeO BRI Padang, Mohammad Harsono, mengatakan, dalam rangkaian aksi jaga sungai ini pihaknya bersama masyarakat dan sejumlah pihak terkait melakukan pembersihan sungai, menyediakan bak sampah serta menggambar mural dengan pesan jaga kebersihan sungai di dinding.  

Sementara itu, Lurah Purus Zulwandi Anwar atas nama masyarakat menghaturkan terimakasih kepada BRI yang telah peduli terhadap lingkungan terutama di Kelurahan Purus.

"Bantuan yang diberikan sangat dibutuhkan oleh masyarakat di Kelurahan Purus," ungkap Zulwandi.

#rel/ede




 
Top