PADANG -- Dalam rangka memperkuat kantong suara serta mesin Partai Demokrat di Kota Padang, tokoh milenial H. Ginno Irwan yang juga kader dan bakal calon legislatif (bacaleg) untuk DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) kembali mengelar silaturahmi dengan masyarakat

Pada Jumat (31/3/2023) malam selepas taraweh, bertempat di kantor DPAC Partai Demokrat Kecamatan Nanggalo, HGI, demikian sang tokoh milenial akrab disapa,  bersilaturahmi dengan masyarakat Kelurahan Kampuang Lapai Kecamatan Nanggalo, Kota Padang.

Dalam pertemuan silaturahmi malam itu, hadir para tokoh masyarakat serta perwakilan dari organisasi buruh dan nelayan serta kepemudaan setempat. Temu silaturahmi ini sekaligus pertemuan untuk persiapan peresmian kantor DPAC Partai Demokrat Kecamatan Nanggalo.

HGI pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas terlaksananya kegiatan silaturahmi bersama masyarakat setempat. Kendall Padang diguyur hujan lebat tapi, tidak mengurangi semangat para undangan untuk menghadiri kegiatan silaturahmi 

Lebih lanjut HGI memaparkan program-program nya kedepan dalam rangka melakukan perubahan dan perbaikan di Kota Padang khususnya dan Sumbar pada umumnya

HGI yang besar di rantau serta menjadi seorang pengusaha yang sukses bidang properti di pulau Bali dan Jabodetabek berkeinginan membawa perubahan untuk kampung halamannya dengan mengembangkan sektor pariwisata yang berbasis budaya Minang.

"Mengambil contoh dari Provinsi Bali dimana sektor industri tidak ada, akan tetapi ekonomi masyarakat Bali maju dengan memberdayakan sektor pariwisatanya" papar HGI.

"Selain sektor pariwisata kita juga ingin mengembangkan potensi lain yang ada di Kota Padang ini," imbuhnya.

Sonni Affandi, ketua LPM Kelurahan Kampuang Lapai menyatakan sangat mengapresiasi tekad dan kemauan HGI  membaktikan hidup bagi kampung halamannya

"Jarang tokoh muda yang saya temui dengan semangat, tekad dan kemauan seperti H. Ginno dalam membangun kampung halamannya," ungkap Sonni.

Sebagai bukti, imbuh Sonni, HGI real meninggalkan sementara waktu kesibukan sebagai pengusaha properti sukses di rantau demi kepentingan masyarakat Kota Padang. 

Dalam temu silaturahmi yang berlangsung keakraban dan kekeluargaan tersebut, segenap perwakilan masyarakat yang hadir mendukung penuh keinginan HGI dan eksistensi Partai Demokrat di Kecamatan Nanggalo khususnya dan Kota Padang pada umumnya.

Turut hadir dalam temu silaturahmi malam itu antara lain Toni Mukhtar, Zulkarnain, Firmansyah yang mewakili LKAAN/Basuruah Adat, Heru, Zaimadoli, Eko Budi dari SPSI, Rita Yanti, Eva  Fitriani, Nurlali mewakili Bundo Kanduang, Titi Adriani, Edmadoni mewakili KBRC, Jafri mewakili kelompok nelayan, Indra, Dewi P, Maidison mewakili  pemuda serta desert tokoh masyarakat lainnya.

#rel/ede





 
Top